major dan minor pada gitar

Written By HEPSY ENERGY on Tuesday 18 August 2015 | 19:34

Teori Dasar Pembentukan Chord / Kunci Pada Gitar
Sebagai pemain gitar baik itu pemula maupun yang telah lama menggelutinya, Istilah Chord sudah sangat akrab di telinga, dimana ada gula maka disitu ada semut, seperti itulah kitanya, jadi menurut saya sudah tidak perlu lagi saya menjelaskannya secara rinci tentang apa itu Chord. Tapi apakah anda sadar dan telah mengetahui bagaimana suatu Chord itu bisa terbentuk menjadi akor Mayor, Minor, Diminished, Suspended dan bentuk-bentuk Chord yang lainnya ?, Saya rasa untuk masalah yang satu ini lain lagi, Terutama Pemula, rata-rata saat kita baru pertama kali mengenal dan belajar memainkan gitar , kita hanya langsung mempelajari apa saja Chord yang wajib diketahui sebagai gitaris pemula, tanpa perlu mengetahui mengapa ini dikatakan mayor, minor dan sebagainya.
Apakah itu perlu ?? pertanyaan yang logis, Tapi perlu anda ketahui Bentuk-bentuk Chord di gitar, jumlahnya sangat banyak jika kita hitung ada sekitar 3000 an, jadi bayangkan saja jika kita harus menghafalkan satu persatu dari setiap jenis Chord tersebut. yang ada malah kepala anda yang geger untuk menampung semua bentuk chord itu.
Sebenarnya Chord atau akor itu terbentuk dari berapa jumlah jarak dari setiap nada tersebut, untuk lebih jelasnya perhatikan uraian di bawah ini
Chord Mayor
Pembentukan Chord Gitar
ex. Chord C mayor
Jenis Chord ini terbentuk dari susunan nada yang teratur dan mempunyai jarak 2-1/2 dengan nada yang lainnya, yaitu nada 1,3 dan 5 dalam hal ini, C, Edan G, jika kita hitung jumlah jaraknya C Ke E adalah 2 dan E Ke G = 1/2, Jika anda menemukan susunan nada seperti demikan maka sudah dipastikan bahwa akord tersebut adalah Mayor.
Chord Minor
Pembentukan Chord Gitar
ex. Chord C minor
Tidak jauh berbeda dengan uraian sebelumnya, Perbedaannya yaitu nada ke tiga atau nada E dari Chord Mayor, Diturunkan setengah sehingga seluruh susunan nada juga ikut berubah menjadi C , Eb, dan G, Jadi cukup mudah untuk menemukan dan mencari tangga nada minor karena kita hanya perlu menurunkan setengah dari nada ketiga tersebut.
Chord Diminished
Pembentukan Chord Gitar
ex. Chord C Dim
Chord diminished atau biasa kita kenal dengan istilah Chord yang mempunyai jumlah jarak yang kurang jumlah intervalnya dibandingkan dengan Mayor Dan minor, dengan susunan C, Eb, Gb, Jika kita hitung secara keseluruhan jumlah jarak/Interval dari nada ke 1,3,5 hanya berjumlah 3 Tone.
Chord suspended
Pembentukan Chord Gitar
Chord Suspended
Chord Suspended atau Chord berlebihan, Mengapa kita menyebutnya demikian, hal ini di sebabkan karena Jumlah Jarak antara nada 1 Ke 3 dan 3 ke 5 sama yaitu masing-masing 2 Ton, Untuk mempermudah menemukan Chor Jenis ini, Kita hanya menambahkan setengah nada dari nada ke5 dari Chord Mayor
Pada dasarnya, tidak wajib memang bahwa seorang gitaris yang handal harus menghafal keseluruhan Chord tersebut, tapi seorang gitaris yang handal mampu untuk memahaminya karena kita tidak perlu lagi membuka buku hanya untuk mengetahui setiap bentuk chord baru yang di temukan kita hanya perlu menghitung berapa jumlah jarak nada tersebut.
Sebenarnya Masih ada jenis Chord yang belum saya jelaskan secara rinci disini, Misalnya Chord Dominant 7, Chord Mayor 7, Minor 7+.. dan masih banyak jenis lainnya, namun karena Chord tersebut merupakan tahap lanjutan, jadi saya rasa untuk pembelajaran kali ini cukup itu saja, Jika ada waktu akan saya jelaskan di postingan selanjutnya.

0 comments:

Post a Comment